Bahwa bangsa dan negara tidak hanya ada, tetapi juga mengambil wujud dalam ruang-ruang kota, merupakan hal yang jelas tapi sering terlupakan. Buku ini memperlihatkan bagaimana isi, bentuk dan ruang kota membentuk politik kebudayaan, identitas, dan memori kolektif, serta mengajak kita untuk berpikir secara kritis dan reflektif apa yang terjadi dengan kehidupan kota Jakarta di zaman pasca-Suharto…
Bagi teoritisi elite seperti Mosca, sejarah adalah pekuburan kaum elite. Sejarah itu cerita para elite. Sejarah itu milik dan nilai elite. Mengapa itu bisa terjadi? Sebab, penguasa atau elite sering kali mampu mengembangkan apa yang dia sebut sebagai suatu 'political formula' atau, dalam bahasa Pareto, 'derivation of politics', yaitu basis moral dan hukum bagi keberadaan para elite dalam benten…
Yerusalem adalah kota universal, ibu kota dua bangsa, dan tempat suci tiga agama. Kota warisan berbagai kekaisaran yang saat ini jadi medan perang bagi bentrokan peradaban ini dipercayai bakal menjadi tempat penghancuran terakhir dunia di Hari Kiamat. Bagaimana kota kecil yang terpencil ini menjadi Kota Suci, ''pusat dunia'' dan kini menjadi kunci perdamaian di Timur Tengah? Dalam buku yang …
Isu keistimewaan Yogyakarta senantiasa aktual diperbincangkan. Ia terkait dengan pergantian kepemimpinan, namun mestinya juga berkenaan dengan bagaimana masyarakat Yogyakarta memahami, memaknai diri, kota, dan pemimpinnya. Maka pemaknaan atas isu itu harus melibatkan penuh rakyat dengan berbagai problem yang mereka hadapi: bagaimana ruang fisik dan sosial dikelola, pembangunan ekonomi diarahkan…
Prasarana dan sarana transportasi adalah urat nadi kehidupan ekonomi dan perdagangan sebuah negara. Pertumbuhan ekonomi mustahil terjadi tanpa dukungan infrastruktur transportasi yang memadai. Peran sektor transportasi lebih penting lagi di negara kepulauan seperti Indonesia, yang tak hanya memerlukan aneka moda transportasi darat—angkutan jalan raya dan …
Buku ini bertujuan memberikan sebuah pengenalan dan wawasan mengenai Salatiga dari legenda hingga realitas sejarah yang pernah memiliki citra dan identitas sebagai 'de Schoonste Stad van Midden Java' yang berarti kota terindah di Jawa Tengah. Aspek-aspek yang dianggap relevan dengan citra dan identitas Salatiga tersebut mencakup bidang politik, ekonomi, sosial, dan budaya yang didukung melal…
Salah satu temuan dalam penelitian Wijanarka adalah koneksi imajiner antara kota Palangkaraya dan Jakarta yang disimbolkan dengan Lapangan Bundaran Besar dengan Lapangan Monumen Nasional. Menurutnya, desain pada keduanya melambangkan makna nasionalisme, baik secara nasional maupun internasional. Kesimpulan tersebut membuktikan adanya benang merah dalam konsep desain Bung Karno, bahwa suatu k…
Kota merupakan salah satu bentuk ruang yang menampung berbagai macam aktivitas manusia, mulai dari zaman dahulu hingga sekarang. Akibat interaksi manusia dengan ruang dan kebudayaan mereka yang dinamis, maka mau tidak mau kota pun mengalami dinamika, sehingga pernyataan ''kota adalah biografi manusia'' tidak akan meleset jauh, karena memang mempelajari kota berarti mempelajari manusia, hidup-ma…
Sejarah dekolonisasi Indonesia sebetulnya lebih dari sekadar sejarah politik. Dekolonisasi juga merupakan kisah-kisah tentang perubahan sosial, ekonomi, dan juga kultural. Banyak dari perubahan-perubahan tersebut terjadi di perkotaan. Beberapa peristiwa (atau proses) historis disebut sebagai sejarah di kota, sementara peristiwa-peristiwa atau proses-proses lainnya dianggap sebagai sejarah kota.…
Madinah adalah kota suci kedua setelah Mekkah. Jika di Mekkah terdapat Masjidil Haram yang di dalamnya ada Ka’bah, maka di Madinah terdapat Masjid Nabawi yang di dalamnya ada makam Nabi Muhammad SAW dan Taman Raudhah yang diyakini merupakan tempat mustajab untuk memanjatkan doa. Salah satu keistimewaan Madinah daripada kota-kota lainnya, kota ini identik dengan Nabi Muhammad SAW. Setelah N…